Kanopi Baja Ringan Murah bukanlah sebuah kanopi biasa yang
terdapat di berbagai rumah. Hal ini karena jenis kanopi yang satu ini memiliki
kelebihan yang tentu tak dimiliki oleh jenis kanopi lainnya. Meskipun kanopi
baja ringan memiliki beberapa kekurangan, namun hal tersebut seolah tak
mengurangi minat banyak orang untuk menggunakan jenis kanopi baja ringan para
rumah ataupun bangunan lain yang mereka miliki. sebelum mengulas tentang
kelebihan dari kanopi baja ringan, alangkah baiknya anda mengetahui akan
kekurangan kanopi baja ringan agar anda bisa mempertimbangkan dengan jelas
jenis kanopi mana yang akan anda aplikasikan. Kekurangan pertama adalah
kontruksi rangka akan terlihat kaku serta kasar. Hal ini karena penutupan cat
pada sambungan biasanya menggunakan demput terlebih dahulu. Yang kedua, adalah
bahwa ketika hujan turun menghantam kanopi baja ringan, akan muncul suara yang
cukup nyaring.
Setelah mengetahui
beberapa kekurangan dari kanopi baja ringan, maka saatnya anda mengetahui
berbagai kelebihan yang ditawarkan oleh Kanopi Baja Ringan Murah tersebut. Inilah beberapa kelebihannya.
·
Lebih
ringan
Berat beban dari kanopi
baja ringan tentu lebih ringan dibandingkan dengan jenis kanopi lainnya. Hal
ini menjadikan proses pengerjaan kanopi baja ringan cenderung lebih cepat
dibandingkan dengan kanopi lainnnya.
·
Anti
rayap dan anti karat
Kanopi baja ringan
tentu akan terbebas dari berbagai ancaman yang biasa menyerang jenis kanopi lainnya,
yakni karat dan rayap. Jika anda mengaplikasikan kanopi baja ringan pada rumah,
maka segala ancaman tersebut tak perlu anda khawatirkan.
·
Tahan
gempa dan api
Hal lain yang menjadi
kelebihan dari kanopi baja ringan adalah bahwa jenis kanopi yang satu ini tahan
gempa. Meskipun berat beban yang dimilikinya cenderung lebih ringan
dibandingkan dengan kanopi lainnya, namun karena proses pengerjaan yang cepat
dan penyesuaian di berbagai titik, jenis kanopi ini menjadi kanopi tahan gempa
terbaik yang bisa anda miliki. Selain itu, anda juga tak perlu khawatir akan
api yang menyerang karena kanopi baja ringan adalah kanopi yang tahan api.
Itulah beberapa
penjelasan mengenai kekurangan dan kelebihan dari Kanopi Baja Ringan Murah. Dengan begitu, anda bisa
memutuskan untuk mengaplikasikannya atau tidak.